Pages

4 Cara Sederhana Riset Keyword

Keyword punya posisi istimewa dalam SEO. Tak salah apabila selesai melakukan riset keyword maka dapat dikatakan kita telah berada pada setengah jalan dari seluruh pekerjaan dalam SEO. Dan ide terbaik keyword berasal dari produk yang kita miliki, topik yang kita minati atau jalan monetisasi yang kita pilih.

Meski demikian, pemilihan keyword tidak bisa dilakukan secara sembarang, sebab kita harus melakukan riset mendalam terlebih dahulu sebelum dapat menggunakannya agar mendatangkan pengunjung organik yang tertarget. ntuk itulah kita membutuhkan riset keyword.

Ingat Prinsip: SEO itu tidak menciptakan tren pencarian baru tetapi memanfaatkan demand yang sudah ada Sebelum kita masuk pada panduan teknis tentang cara riset keyword, saya akan memperlihatkan terlebih dahulu 4 cara sederhana untuk menggali ide lebih jauh dari sebuah keyword.

Langkah Pertama

Pikirkan sebuah niche atau keyword yang ingin Anda garap. Jika sudah ketemu, tulis keyword tersebut dan sertakan seluruh queries yang dapat Anda temukan secara spontan.

Misalnya, keyword “nasi goreng”.

Berikut daftar queries yang tercetus di kepala saya dalam beberapa detik:

  • cara membuat nasi goreng
  • nasi goreng kambing
  • nasi goreng seafood
  • resep nasi goreng yang enak
  • dll

Langkah Kedua

Cocokkan queries yang sudah kita catat dengan memanfaatkan tools yang mampu menggali ide-ide lainnya. Gunakan tools yang sudah saya sediakan bernama KW Suggest.

Dari KW Suggest, ternyata kita dapat menemukan berbagai macam ide lainnya:

Sortir dan pilih daftar keyword diatas, terutama yang menarik dan yang panjang.

Langkah ketiga

riset keyword

Generate keyword dari daftar yang sudah kita buat untuk menemukan longtail keywords. Gunakan ubbersuggest secara gratis > https://ubersuggest.io

riset keyword

Seperti terlihat di gambar diatas, ada 11 keywords yang berhasil didapatkan dari keyword “nasi goreng kambing”. Lakukan hal yang sama untuk keyword lainnya dan simpan seluruhnya di notepad.

Langkah keempat

Lakukan riset lebih mendalam pada seluruh daftar keyword yang sudah kita miliki untuk mendapatkan beberapa saja yang ideal untuk digarap secara serius.